Bhabinkamtibmas Pagesangan Barat Ikut Serta Membantu KWT Athurium Panen Tanaman Bergizi

    Bhabinkamtibmas Pagesangan Barat Ikut Serta Membantu KWT Athurium Panen Tanaman Bergizi

    Mataram NTB - Melalui Anggota Bhabinkamtibmas Kelurahan Pagesangan barat, Polsek Mataram melakukan kegiatan sambang warga Kelompok Wanita Tani (KWT) Athurium di Kelurahan tersebut sekaligus membantu perawatan Pekarangan bergizi milik Warga, Rabu (05/02/2025). 

    Dalam kunjungan tersebut Bhabinkamtibmas membantu KWT melakukan panen tanaman sayur-sayuran di lahan bergizi milik warga setempat. 

    Kehadiran Bhabinkamtibmas dalam kesempatan tersebut sekaligus memberikan motivasi agar kedepan pengelolaan lahan bergizi semakin baik sehingga memperoleh hasil seperti yang diharapkan. 

    “Tugas kami memberikan semangat dan dorongan kepada masyarakat akan terus bersemangat mengupayakan lahan bergizi untuk dapat membantu memenuhi kebutuhan pangan keluarga. Hal ini tentu sejalan dengan Program Pemerintah, “ungkap Kapolsek Mataram AKP Mulyadi SH., saat ditemui media ini, Rabu (05/02/2025). 

    Kapolsek berharap kehadiran anggotanya dapat memberikan keamanan dan ketentraman di tengah masyarakat terutama bagi KWT dalam mengupayakan pengelolaan lahan bergizi keluarga. 

    Disamping memberikan semangat kepada warga KWT Bhabinkamtibmas juga menyampaikan pesan-pesan penting terkait menjaga dan memelihara Kamtibmas di lingkungan tempat tinggal masing-masing sebagai langkah mendorong pembangunan di Kota Mataram. (Adb)

    ntb
    Syafruddin Adi

    Syafruddin Adi

    Artikel Sebelumnya

    Penjaga Perpustakaan SDIT di Mataram Jadi...

    Artikel Berikutnya

    Polresta Mataram Dampingi Proses Pemupukan...

    Komentar

    Berita terkait

    Rekomendasi

    PERS.CO.ID: Jaringan Media Jurnalis Independen
    Hendri Kampai: Jangan Mengaku Jurnalis Jika Tata Bahasa Anda Masih Berantakan
    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Bhabinkamtibmas Pagesangan Barat Ikut Serta Membantu KWT Athurium Panen Tanaman Bergizi
    Polresta Mataram Dampingi Proses Pemupukan Tanaman Jagung Dalam rangka Ketahanan Pangan

    Tags